Kilasan Konsep : Teknologi Informasi yang Menjangkau Sampai Kepelosok

Kolaborasi Mencerdesarkan  Teknologi Informasi dengan Manusia
(gambar dari : lithium.com )
Teknologi....
(Apa yang muncul di benak pembaca)

Definisi sempit saya berbicara begini.....

"suatu solusi yang cerdas dan memudahkan manusia dari melakukan hal yang membosankan, berulang dan memerlukan kecepatan yang berkesinambungan."

Sama halnya dengan teknologi informasi, signkatnya adalah teknologi yang membantu manusia menyebarkan informasi.

Pada postingan kali ini, saya akan mengajak pembaca "meledakan" pikiran dengan kiasan ide yang akan saya paparkan.

Ide tersebut mengenai masa depan Indonesia bertajuk Smart City Indonesia dengan penerapan teknologi yang mutakhir merata sampai ke pelosok-pelosok,

Ide segar itu menyenangkan !

Setuju ?

Walau "sementara" bersifat opini, namun memiliki daya yang dahsyat.

Informasi Aktual Up-To-Date untuk Semua Daerah di Indonesia

(gambar dari : decipheryourself.com )
Bayangkan begini...

Ada satu layar besar disetiap posko utama suatu RT atau RW yang bisa menampilkan beragam informasi yang sedang hangat, aktual dan mendesak dibutuhkan semua orang Indonesia.

Layar besar tersebut hanya menyiarkan headline news selama jam operasional tertentu.

Ketika jam operasional warga yang berlalu-lalang bisa menyaksikan "apa yang sedang terjadi di Indonesia sekarang ini".

Tak hanya itu....

Dari layar besar tersebut pula mempunyai suatu fitur canggih terintergrasi (all-in-one) yakni mampu menyebarkan informasi tersebut ke perangkat lain, bisa ponsel cerdas dan sebagainya.

Sehingga, warga yang berada dirumah tetap bisa terhubung selalu dengan informasi aktual dari .

Radius penyebaran informasi dari layar besar tersebut bisa mencapai tingkat yang menjangkau cukup luas kompleks rumah sekitar posko utama / tempat warga biasa berkumpul.

Ketika diakses melalui ponsel cerdas, layar tersebut memunculkan notifikasi nama warga yang sedang mengakses dan dari notifikasi tersebut bisa dibuka profil warga yang sedang terhubung lalu secara langsung bisa melakukan percakapan secara online.

Bukankah ini solusi ?

Selama ini banyak orang mengeluh. 

Kenapa warga semakin jarang berkumpul dan kerukunan menjadi menciut akibat hadirnya teknologi informasi ditengah ketidak-siapan mental bangsa ?

Saya terinspirasi, daripada mengeluh lebih-baik kita memanfaatkan teknologi untuk membuat solusi.

Tujuan utama dari ide saya

Semua orang disetiap daerah, dari sabang sampai merauke mendapat informasi serentak yang aktuil dan sudah pasti sesuai fakta.

Bukankah ini indah...

Pemerataan informasi secara pasti, bersifat sentral, netral dan universal.

Pastilah membuat bangsa ini tercerdaskan dan memiliki tingkat pemahaman yang setara.

Pastinya, akan minim pembodohan informasi dan penipuan informasi yang menyebabkan aksi provokatif yang merugikan.

Okelah...

Ketika saya memikirkan ide tersebut, seakan ide tersebut meletup-letup tak ingin dipadamkan dan membuat saya seolah tak bisa berhenti mengetik dan berpikir secara bersamaan.

Ada baiknya langsung saya paparkan gambaran singkat blueprint / konsep awalnya.


Blueprint "Layar Besar" yang Menghubungkan dan Mendekatkan Warga


Dengan gambar diatas yang mendeskripsikan konsep secara sangat mendasar.

Pastinya membuat pembaca lebih memiliki gambaran.

Dengan konsep kolaborasi informasi tingkat nasional, daerah dan RT/ RW tentu menghasilkan informasi yang lebih memadai dan khusus.

Berbeda dengan informasi yang didapat secara berselancar online pada media sosial yang terkadang menyebabkan pikiran pembaca mengalami "kebingungan" karena keabsahan informasi tidak sepenuhnya akurat.

Tidak hanya itu, keterhubungan antar warga sekitar semakin meningkat dan mudah berkat fitur obrolan langsung dari perangkat "layar besar", tentunya yang dibatasi pada tingkat RT/ RW saja.

"Kalau begitu kevin, lantas bagaimana jadinya nanti tampilan di layar besar tersebut, pasti bakal sangat kompleks bukan ? "

Masih sebatas ide dan pembaca tentu boleh memberi kritik serta bahkan pengembangan lebih lanjut, jika betul ide ini berjalan.

Konsep Tampilan Antar-Muka Pengguna Pada Perangkat "Layer Besar"


Seperti itu gambaran secara "kasar" hasil tuangan pikiran saya kedalam konsep editing foto digital.

Pada bagian kolom informasi sebelah kanan, bisa diakses melalui perangkat pribadi masing-masing warga, bisa ponsel cerdas dan sebagainya.

Sedangkan pada bagian live berita bisa langsung disaksikan melalui layar lebar tersebut begitu pula melalui ponsel cerdas.

Nah....
Bagian yang mungkin menurut saya bakal merevolusi cara bergaul antar warga dan mendekatkan kembali RT/RW , yakni pada kolom bawah, fitur online chat antar-warga sekitar.

Ha-ha-ha.... Mungkin fitur ini bisa jadi sangat membantu untuk bergosip ibu-ibu tetangga.

Selesai : Akhir Kata & Kesimpulan

Dengan kemajuan teknologi informasi yang begitu cepat, warga Indonesia dituntut semakin cerdas dalam menanggapi arus informasi yang makin deras dan tak menentu ini.

Penggunaan ide diatas, barang-kali mampu "menyelamatkan" generasi masa depan dari arus terjangan informasi yang begitu cepat pastinya dimasa mendatang.

Begitu pula komunikasi antar-warga sekitar yang kian-lama memudar ini, pasti generasi terdahulu timbul rasa kangen bukan dengan suasana kedekatan yang hangat ketika semua warga RT/ RW berkumpul.

Dengan teknologi, kita bisa menciptakan revolusi hasil dari "bernostalgia" kedekatan warga tersebut.

Akhir kata, siapapun boleh menggunakan konsep ini karena belum ada paten-nya ha-ha-ha....

Walau dibuat kecil-kecilan sebatas satu perumahan itu pasti bakal menginspirasi masyarakat diluar sana 👍

Terima kasih sudah mampir dan ikut merasakan energi inspirasi dari postingan ini 😃
Selanjutnya
« Pos Selanjutnya
Sebelumnya
Pos Sebelumnya »